KPPN Masohi Gelar Bazar UMKM

Sakuwarta, Masohi – Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Masohi menggelar bazar UMKM, sebagai upaya memajukan perekonomian Indonesia.

Pemberdayaan terhadap UMKM sedang gencar digalakan oleh pemerintah. Kegiatan Bazar ini, kata Kepala KPPN Masohi Gede Suarnaya adalah salah satu bentuk upaya mendukung program pemerintah untuk mendorong petumbuhan UMKM ke arah yang lebih baik, khususnya di kota Masohi.

Ditempat yang sama Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Ditjen Perbendaharaan (DjPb) Provinsi Maluku, Teddy Suhartadi Permadi juga menyampaikan dalam kemajuan teknologi saat ini, menurutnya “UMKM di Kota Masohi, perlu mengakselerasi proses kebutuhan sesuai dengan bisnis yang dibutuhkan,”imbuhnya.

Ia juga menambahkan pemerintah perlu melibatkan seluruh stake holder untuk lebih berperan memajukan UMKM di bumi Pamahanunusa.

Baca Juga : Upaya Pengendalian Inflasi, Pemkab Malteng Gelar Pangan Murah

Sementara itu Penjabat Bupati Maluku Tengah (Malteng) Rakib Sahubawa, meminta UMKM harus dikembangkan, karena dapat meningkatkan ekonomi lokal dan membuka lapangan pekerjaan.

Hal itu disampaikan Pj Bupati dalam sambutannya yang dibacakan Sekda Malteng, Jauhari Tuarita, saat membuka kegiatan jalan sehat dan bazar UMKM di halaman Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kota Masohi, Sabtu (3/12/2023).

Pj Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung produk-produk lokal. Karena, setiap dukungan yang diberikan akan memberikan dampak positif nyata bagi pengembangan UMKM di daerah ini.

Baca Juga : Pengurus IPARI Malteng Resmi Dilantik dan Dikukuhkan

“Selain itu, kegiatan jalan sehat ini juga memiliki makna yang dalam selain sebagai bentuk olahraga yang baik untuk kesehatan fisik dan mental, juga menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi antara masyarakat, pemerintah, dan para pelaku UMKM,” ungkapnya. (Admin)

Warta Terkait